Keindahan Pantai Kemala dan Melawai di Balikpapan
Pantai Melawai Dan Kemala | Balikpapan ternyata memiliki sebuah pantai yang sangat mempesona yang bisa menggoda para traveler yang datang ke kota ini. Ya Pantai Kemala dan Melawai kedua pantai yang memiliki panorama alam yang sangat memikat apalagi apabila Anda nikmati pada sore hari. Lokasi Pantai Melawai dan Kemala berdekatan serta berada di wilayah Balikpapan Kalimantan Timur, Kedua pantai ini merupakan tempat favorit bagi para pemuda yang ada di Balikpapan dengan tiket masuk yang cukup terjangkau di kantong.
Disini Anda tidak hanya disuguhi pemandangan pantai yang memukau, Beberapa tempat nongkrong seperti cafe dan resto juga banyak ditemukan disini. Anda juga dapat berolah raga di tepi pantai karena disini fasilitas olah raga juga disediakan. Bagi Anda yang akan mengunjungi objek wisata Pantai Melawai dan Kemala alangkah baiknya datang kesini pada sore hari dengan suguhan pemandangan pantai dan sunsite yang sangat romatis untuk dinikmati.
Rute Perjalanan Ke Objek Wisata Pantai Kemala Dan Melawai
Untuk mengunjugi objek wisata Pantai Melawai dan Kemala tidaklah sulit, karena pantai ini berada di jalur transportasi umum. Apabila Anda datang dari luar kota, Anda dapat menempuh perjalanan menuju Pelabuhan Semayang Balikpapan, Jarak dari pusat kota Balikpapan sekitar 3 kilometer dan membutuhkan waktu sekitar 15 menit perjalanan. Anda juga dapat menggunakan transportasi umum dengan rute Terminal Batu Ampar–Pelabuhan Semayang.
Kegiatan Yang Bisa Dilakukan di Kawasan Objek Wisata Pantai Melawai Dan Kemala
Disini Anda dapat menikmati keindahan panorama pantai yang sangat mempesona, suasana yang eksotis dan romatis ditawarkan disini. Selain itu Anda dapat menikmati sarana olah raga apabila Anda berniat menyegarkan badan dengan berolah raga. Anda juga dapat bersantai di pinggir pantai dengan menikmati hidangan yang banyak di sediakan pemilik resto dan cafe.
Apabila Anda datang di hari minggu, Anda akan menemukan keramaian yang mayoritas didominasi oleh para pemuda - pemudi yang datang kesini. Sementara apabila Anda ingin menikmati beberapa permainan di pantai, sarana permainan banana boat dan flying fox dapat Anda sewa disini. Pemandangan yang menarik yang banyak disukai para pengunjung adalah panorama sunsite dengan view panorama pantai dan Pulau Tukung atau Pulau Babi yang berada disini. Didekat Pantai Kemala dan Melawai terdapat Lapangan Merdeka dan Tugu Australia yang bisa Anda kunjungi.
Suasana malam di pantai ini juga tidak kalah mengasikan, Anda dapat mengabiskan waktu malam Anda bersama keluarga sambil menikmati jajanan yang banyak disuguhkan oleh pedagang yang ada disini. Beberapa resto dan cafe juga dapat dijadikan pilihan Anda untuk tempat nongkrong menikmati suasana malam di Pantai Melawai dan Kemala.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar